Monday, April 21, 2014

Microsoft Siapkan Nama Baru Nokia?

Ilustrasi (Foto: Google)
Teknoworld - Raksasa software dunia Microsoft tengah menyiapkan nama baru untuk divisi Device and Services Nokia yang telah hampir rampung prosesnya. Nama baru Nokia tersebut muncul dalam sebuah surat.

Seperti yang dikutip dari Nokia Power User, dalam sebuah surat untuk pemasok perangkat Nokia, Nokia akan mengganti namanya dari awalnya Nokia Corporation/Nokia Oyj akan menjadi Microsoft Mobile Oy.

Dalam surat tersebut dijelaskan juga bahwa Microsoft Mobile Oy akan menjadi nama badan hukum.

Follow Twitter @Teknoworld_ Like Facebook Teknoworldsite dan YouTube TeknoworldTV

Sebelumnya, Nokia telah memberikan keterangan terbarunya mengenai rencana Microsoft yang akan mengakuisisi divisi ponsel dari Nokia. Dalam keterangan resminya, Nokia mengharapkan transaksi pembelian bisnis ponsel serta lisensi paten Nokia kepada Microsoft akan selesai pada bulan April 2014.

Lambannya proses penyesaian pembelian ini disebabkan karena pembelian divisi Device and Services Nokia oleh Microsoft ini masih dalam proses pengkajian/review oleh pihak otoritas antipakta di Asia.

Pembelian divisi Device and Services Nokia oleh Microsoft juga telah disetujui oleh sebagian besar dari beberapa pihak regulator, termasuk persetujuan dari Komisi Eropa dan Departemen Kehakiman AS. Terakhir, pembelian ini juga telah disetujui oleh otoritas di China.

Seperti yang diberitakan pada tahun lalu, Microsoft harus merogoh kocek sebesar € 5,44 Miliyar ($ 7,2 Miliyar) yang terdiri dari bisnis Nokia senilai € 3.79 Miliyar ($ 5 Miliyar) dan € 1.65 Miliyar ($ 2,2 Milyar) untuk lisensi paten yang dimiliki Nokia untuk membeli Device & Service Nokia.

Sebanyak 32.000 orang karyawan Nokia termasuk CEO Nokia Stephen Elop akan ditransfer ke Microsoft.

CEO Nokia, Stephen Elop sendiri akan memimpin tim Device Microsoft yang akan bertanggung jawab juga dalam bisnis hardware Microsoft lain seperti Xbox One dan Microsoft Surface. Risto Siilasmaa yang dahulu menjabat sebagai Ketua Dewan Direksi Nokia kini menjabat sebagai CEO Interim Nokia.

Written by

Founder Teknoworld dan Author di WinPoin.com yang suka banget dengan info teknologi paling terbaru Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter @indrakrisnadi

0 komentar:

Post a Comment

Peraturan Komentar:

1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS

Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu

Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.

© 2012-2015 Teknoworld | The Indonesian Tech Portal. All rights resevered |