Sunday, October 27, 2013

Jadi Partner, Ponsel Evercoss Sudah Ada BBM

Ilustrasi
Teknoworld - Guna memperluas pengguna BlackBerry Messenger, BlackBerry menggaet PT Aries Indo Global selaku pemegang merk ponsel dengan brand Evercoss untuk menjadi partner resmi BlackBerry Messenger atau BBM.

Dikabarkan Detikcom, pengguna smartphone dan tablet dari Evercoss akan mendapatkan aplikasi BBM yang sudah pre-instaled sehingga pengguna tak perlu lagi mendownload aplikasi BBM di Google Play.

Follow Twitter Teknoworld @Teknoworld_ dan Like Facebook facebook.com/Teknoworldsite

Selain itu, perangkat Evercoss sebelumnya juga sudah dites kestabilan aplikasi BBM dan sudah di-approve oleh pihak BlackBerry sehingga perangkat Evercoss sebelumnya sudah kompatibel dengan BlackBerry Messenger.

Janto Djojo, Chief Marketing Evercoss mengatakan, untuk saat ini ponsel Evercoss yang sudah beredar di pasaran dan sudah kompatibel dengan layanan BBM adalah A11, A20G, A22, A26, A27, A28, A88, A7S, A7S Hello Kitty, A66 dan Tablet AT1G.

Event Indocomtech yang akan digelar pada 30 Oktober-3 November 2013 mendatang akan menjadi ajang untuk mengenalkan layanan BBM di ponsel yang dahulu bermerk Cross ini.

"Karena kami ditunjuk sebagai BBM official partner, maka kami merasa bertanggung jawab untuk melakukan edukasi secara intensif,” ucap Janto. 

Penunjukkan Evercoss sebagai BBM Official Partner sejalan dengan slogan Evercoss, Go international. “Salah satu syarat tidak tertulis untuk Go international adalah pengakuan dari dunia, dalam hal ini BlackBerry. Pengakuan ini sebagai langkah positif kami untuk terus memantapkan diri di pasar lokal maupun global, ” Janto menandaskan.

Written by

Founder Teknoworld dan Author di WinPoin.com yang suka banget dengan info teknologi paling terbaru Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter @indrakrisnadi

2 komentar:

  1. so, bagaimana dengan BBM for Android?
    BlackBerry telah menunda peluncuran aplikasi BBM untuk Android dan menarik aplikasi untuk iPhone dari Apple App Store, Minggu (22/9/2013) pagi waktu Indonesia. (Baca: BBM untuk Android dan iPhone Ditarik, Ada Apa?)

    ReplyDelete
  2. @alan zulfikar: BBM untuk Android sudah dapat didownload dan digunakan. Versi terbarunya adalah 1.0.0.72, silahkan mendownload di Google Play.

    ReplyDelete

Peraturan Komentar:

1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS

Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu

Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.

© 2012-2015 Teknoworld | The Indonesian Tech Portal. All rights resevered |