Logo Instagram (Foto: Google) |
Teknoworld - Kabar kurang sedap muncul dari layanan berbagi foto, Instagram. Kabarnya seluruh foto dihapus dan diblokir Instagram pada aplikasi pihak ketiga yang bernama Instance. Aplikasi ini terdapat pada Windows Phone.
Dikabarkan The Verge, Daniel Gary selaku pembuat aplikasi tersebut mengklaim bahwa Instagram menghapus foto setelah mereka upload ke Instagram menggunakan aplikasi Instance.
Follow Twitter: @Teknoworld_ dan Fanspage Facebook: facebook.com/Teknoworldsite
"Ini server mereka, layanan mereka. Apa yang saya lakukan tidak disetujui oleh mereka dan menggunakan API pribadi mereka," kata Gary.
Sementara itu, pihak Instagram mengaku sedang melakukan update dan menerapkan aturan baru untuk menggunakan layanan API.
"Kami baru saja membuat update ke sistem yang kita gunakan untuk melawan spam untuk membantu mencegah serangan di masa depan dan meningkatkan keamanan," kata salah satu Juru Bicara Instagram.
Saat ini sendiri para pengguna Instance sudah berhasil mengupload foto mereka ke akun Instagram namun sayangnya pengguna Instance tidak dapat membuka pengguna lain.
Dalam update Instagram ini, pengguna Hipstamatic, Instance dan 6tagram tidak dapat mengupload foto.
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.