Thursday, November 15, 2012

Samsung Bantah Bernegosiasi Dengan Apple

Ilustrasi (Foto: Google)
Teknoworld - Pada awal minggu ini, dunia teknologi dikejutkan dengan perdamaian antara HTC dan Apple. Namun, rival untuk pasar dan 'Meja hijau' Apple, Samsung, membantah bernegosiasi dengan perusahaan yang didirikan Steve Jobs tersebut.

Dikutip dari TechRadar, President Samsung Mobile, JK Shin mengatakan kepada media Korea bahwa Samsung tetap bertahan dalam sengketa paten dengan Apple di berbagai belahan Dunia.

"Mungkin benar bahwa HTC telah setuju untuk membayar 300 miliar won ($276 Juta) untuk Apple, tapi kami tidak berniat untuk [bernegosiasi] sama sekali," Kata Shin dengan mengutip berita dari Yonhap News.

Pada Sabtu kemarin (10/11), Apple secara resmi mengumumkan bahwa Apple mengakhiri sengketa paten dengan HTC dengan menyutujui kesepakatan lisensi paten HTC selama 10 tahun (Hingga 2022). Banyak orang menilai bahwa kesepakatan ini akan membuat Apple semakin fokus melawan Samsung di Pengadilan.

Sumber: TechRadar


Liputan kasus sengketa paten antara Apple dan Samsung dapat dilihat di

Written by

Founder Teknoworld dan Author di WinPoin.com yang suka banget dengan info teknologi paling terbaru Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter @indrakrisnadi

1 komentar:

Peraturan Komentar:

1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS

Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu

Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.

© 2012-2015 Teknoworld | The Indonesian Tech Portal. All rights resevered |