Foto: OLX.co.id |
Teknoworld - Situs jual beli online Tokobagus.com resmi mengubah logo dan namanya menjadi OLX Indonesia, Selasa (20/5/2014).
Situs yang menjadi 'jembatan' antara penjual dengan pembeli ini telah menggunakan logo dan nama barunya pada Selasa ini juga.
"Perubahan nama Tokobagus menjadi OLX ini merupakan upaya untuk memperkuat usaha kami dalam membantu masyarakat Indonesia dalam menyediakan media untuk menjual barang bekas dengan cepat, mudah dan gratis," tulis OLX dalam pengumumannya.
Dalam pengumumannya, OLX menjelaskan hanya alamat URL dan nama saja yang diubah oleh pihaknya, sementara itu aktivitas jual beli yang dilakukan tidak ada perubahan.
"Adanya perubahan nama ini kami yakinkan tidak ada yang berubah dalam pelayanan kami untuk menyediakan media jual-beli yang mudah, cepat dan gratis," jelas OLX.
Seperti yang diberitakan oleh DailySocial, Grup OLX saat ini sudah berada di 106 negara. Situs e-commerce dari OLX juga telah tersedia di lebih dari 40 negara. OLX didirikan oleh Fabrice Grinda dan Alec Oxenford pada tahun 2006 di Buenos Aires sebelum akhirnya berkembang ke seluruh dunia dan memindahkan markasnya ke New York, AS.
Tahun 2010, Naspers masuk sebagai investor strategis di OLX, dikabarkan melalui investasi sebesar $ 20 sampai $ 40 juta. Ketika berinvestasi di OLX, Naspers mengatakan akan mengakuisisi atau mendirikan sebuah komunitas internet di negara secara spesifik, sebelum mengembangkan operasinya dengan masuk ke layanan-layanan seperti e-commerce, komunikasi dan konten.
Naspers sendiri merupakan grup media besar asal Afrika Selatan dan mulai masuk ke Indonesia melalui investasi di Tokobagus dan juga akuisisi Multiply yang telah resmi ditutup pada tahun 2013 lalu.
Sebelum masuknya Naspers, OLX telah mendapat pendanaan sebesar $ 28.5 juta dari beberapa investor yaitu Bessamer Venture Partners, Founders Fund, DN Capital, General Catalyst Partners, serta Nexus Ventures.
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.