Corporate VP Surface, Panos Panay meluncurkan tablet Surface Pro 3 (Foto: The Verge) |
Teknoworld - Microsoft merilis tablet Surface terbaru dengan sistem operasi Windows 8.1, Surface Pro 3 di New York, Selasa (20/5/2014). Surface terbaru ini hadir dengan peningkatan spesifikasi. Seperti apa spesifikasinya?
Dikutip dari The Verge, Surface Pro 3 memiliki layar 12 inch dengan aspect ratio 3:2 dan resolusi 2160 x 1440 pixel. Surface Pro 3 juga lebih tipis dan ringan dibandingkan versi sebelumnya dengan ketipisan hanya 9,1 mm dan berat 800 gram.
Seperti pada tablet Surface sebelumnya, Surface Pro 3 turut dibekali dengan kickstand yang mendukung "canvas-mode" yang membuat posisi Surface Pro 3 dapat dimiringkan hingga 150 derajat. "Ini adalah tablet yang dapat menggantikan laptop Anda," klaim, Corporate VP Surface, Panos Panay.
Surface Pro 3 ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi terbaru atau Haswell, tersedia 3 pilihan prosesor Intel Core pada Surface Pro 3 yaitu Core i3, Core i5, dan Core i7. Surface Pro 3 memiliki pilihan memori internal dari 64GB hingga 512GB dan RAM 4GB hingga 8GB.
Tablet Surface Pro 3 dengan OS Windows 8.1 (Foto: Microsoft) |
Microsoft juga meluncurkan Type Cover terbaru untuk tablet Surface Pro 3 yang kini dapat menyesuaikan pada sudut yang tepat ketika digunakan. Trackpad pada Type Cover ini juga memiliki ukuran yang lebih besar dibanding pendahulunya. Terdapat juga backlit pada tombol-tombol keyboard Type Cover ini.
Surface Pro 3 juga memiliki pena stylus dari N-trig. Microsoft yang turut mengundang Adobe pada peluncuran Surface Pro 3 mendemonstrasikan Photoshop for Windows yang mendukung layar sentuh, dapat dengan mudahnya melakukan pinch dan zoom dan mengubah foto dengan stylus ini.
Stylus ini juga telah didesain ulang dan telah memiliki tombol atas yang dapat membuka OneNote walau ketika dimatikan. Pengguna Surface Pro 3 juga dapat melakukan sinkronisasi catatan yang dibuat pada dokumen, dan dapat dibagi secara real-time dengan pengguna Windows lainnya.
Microsoft menjual tablet Surface Pro 3 seharga $ 799 (sekitar Rp 9,1 juta) untuk versi Core i3, $ 999 (sekitar Rp 11,5 juta) dan $ 1549 (sekitar Rp 17,8 juta). Pre-order Surface 3 akan dibuka pada hari ini (21/5/2014). Microsoft Surface Pro 3 akan mulai dijual pada 20 Juni mendatang di Amerika Serikat dan Kanada. Pada akhir Agustus 2014, Microsoft berharap Surface Pro 3 tersedia di 26 negara lain di luar Amerika Serikat.
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.