Generasi kedua smartphone Motorola Moto X (Foto: Mashable) |
Teknoworld - Motorola yang kini segera dimiliki Lenovo, meluncurkan smartphone Moto X dan Moto G versi baru dengan sistem operasi Android terbaru, Jumat (5/9/2014). Ada peningkatan spesifikasi pada kedua smartphone ini.
Moto X
Bukan Moto X+1 seperti yang dirumorkan sebelumnya, Motorola tetap memakai nama Moto X pada smartphone generasi keduanya ini. Generasi kedua Moto X ini sudah memiliki layar Super AMOLED berukuran 5.2 inch beresolusi full HD 1080p, prosesor quad-core Snapdragon 801 2.5GHz, serta RAM 2GB.
Follow Twitter @Teknoworld_ Like Facebook Teknoworldsite dan YouTube TeknoworldTV
Ada dua pilihan kapasitas memori internal pada generasi kedua Moto X yaitu 16 dan 32GB. Moto X baru ini memakai OS Android 4.4 KitKat dan pihak Motorola juga mengatakan smartphone ini dapat diupgrade ke Android L.
Terdapat kamera beresolusi 13MP dan kamera depan 2MP, serta lampu dual-LED flash, dan baterai berkapasitas 2300 mAh pada generasi kedua Moto X ini. Moto X generasi kedua ini sudah memiliki sensor Infrared yang membuat Moto X memiliki sensor gerakan.
Tak lagi menggunakan bahan plastik, Motorola memakai bahan aluminium pada chassis-nya. Motorola juga menghadirkan sejumlah aplikasi seperti Moto Voice, Moto Display, dan Moto Actions. Ada juga fitur Best Picture yang mendukung fitur burst mode, favorit, serta jika memakai fitur burst mode, Moto X otomatis memilih mana foto yang terbaik dengan opsi best shot.
Seperti Moto X generasi pertama, Motorola memberikan kutominasi pada smartphone ini. Yang baru, Motorola menghadirkan bahan kulit sebagai opsi baru kustominasi generasi kedua Moto X.
Moto G
Motorola Moto G generasi kedua (Foto: Mashable) |
Moto G generasi kedua ini akan menggantikan Moto G generasi pertama yang sukses di pasar negara berkembang seperti India, serta Brazil. Spesifikasinya lebih tinggi dibanding generasi pertamanya yaitu layar 5 inch beresolusi 720p, prosesor quad-core Snapdragon 400 berkecepatan 1.2GHz, RAM 1GB, dan memori internal 8GB/16GB.
Kameranya juga meningkat dibanding Moto G generasi pertama, 8MP dengan kamera depan 2MP. Tak seperti dulu, Moto G generasi kedua sudah memiliki slot microSD hingga 32GB. Sebagai pembeda, Moto G generasi kedua sudah memiliki fitur dual SIM.
Motorola belum memberikan informasi kapan Moto X mulai dijual. Namun untuk Moto G, Motorola mulai menjualnya pada Amerika Serikat, India, Perancis, Brazil, Spanyol, Jerman, dan Inggris pada Jumat ini, dan negara lainnya pada akhir tahun 2014 ini.
Motorola menjual Moto X seharga $ 499 atau sekitar Rp 5.4 juta dan Moto G seharga $ 179.99 atau sekitar Rp 1.9 juta.
Dapatkan berita lain dari ajang IFA 2014 di Lipsus IFA 2014
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.