Saturday, December 28, 2013

Nokia Hapus Here Maps di Apple App Store

Nokia Here Maps (Foto: CNET)
Teknoworld - Nokia telah menghapus aplikasi pemetaaan Nokia Here Maps untuk pengguna iPhone dan iPad pada toko aplikasi milik Apple, App Store pada awal pekan ini. Ada apa?

Seperti yang diberitakan CNET, Nokia beralasan menghapus aplikasi Here Maps karena update iOS 7 membahayakan pengalaman pengguna aplikasi Nokia Here Maps ini.

Follow Twitter Teknoworld @Teknoworld_ dan Like Facebook facebook.com/Teknoworldsite

Sementara itu seorang juru bicara Nokia mengatakan kepada CNET, "Kami tidak ingin menyalahkan Apple atau iOS 7 - aplikasi hanya tidak dioptimalkan untuk iOS 7 jadi kami memutuskan untuk menghapusnya."

Pengguna iPhone dan iPad masih dapat mengakses Here Maps melalui m.here.com

Aplikasi Here Maps untuk iOS dirilis Nokia pada akhir 2012 ketika Apple "menceraikan" aplikasi peta Google Maps pada iOS 6 dan menggunakan peta dari Apple, Apple Maps.

Aplikasi peta dari Nokia ini tentunya juga hadir pada perangkat Lumia dengan OS Windows Phone serta seri Asha.

Written by

Founder Teknoworld dan Author di WinPoin.com yang suka banget dengan info teknologi paling terbaru Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter @indrakrisnadi

0 komentar:

Post a Comment

Peraturan Komentar:

1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS

Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu

Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.

© 2012-2015 Teknoworld | The Indonesian Tech Portal. All rights resevered |