HTC First, Smartphone pertama dengan integrasi Facebook Home (Foto: The Verge) |
Teknoworld - HTC akhirnya mengumumkan Smartphone terbarunya dengan menggandeng Facebook, HTC First. Smartphone ini dibekali dengan aplikasi Facebook Home.
HTC First tentu bukan Smartphone pertama hasil kerjasama HTC dengan Facebook, sebelumnya sudah ada HTC ChaCha, Status dan Salsa yang memiliki integrasi Facebook.
HTC First dibekali dengan OS Android 4.1 Jelly Bean, prosesor Dual-core Qualcomm Snapdragon 400 berkecepatan 1.4GHz, Layar Super LCD Display 4.3 Inch dengan resolusi 1280 x 720 pixel, RAM 1GB, Memori Internal 16GB, Kamera 5MP dengan aperture f/2.0 dan lensa 28mm dan kamera depan 1.6MP.
Namun bukan karena spesifikasinya yang ditunggu-tunggu, melainkan adanya dukungan aplikasi Facebook Home. Facebook Home ini adalah aplikasi yang dapat mengubah tampilan yang seluruhnya telah terintegrasi dengan Facebook.
Seperti yang dikutip dari The Verge, Aplikasi ini juga akan tersedia di perangkat Android lain, namun hanya HTC First yang memiliki integrasi yang lebih dalam dibandingkan perangkat lain.
Tak hanya itu, Facebook juga menghadirkan aplikasi Instagram secara Pre-loaded untuk berbagi foto dan mengedit foto.
HTC First hadir dengan 4 pilihan warna yaitu Merah, Biru muda, Hitam dan Putih. Untuk harga, HTC akan menjualnya dengan harga $99 dan mulai dijual pada 12 April 2013. Sayangnya, HTC baru menjualnya di Amerika Serikat dengan operator AT&T dan support koneksi LTE.
Namun CEO Facebook, Mark Zuckerberg mengatakan bahwa Smartphone ini juga akan tersedia di Inggris melalui operator Orange dan EE. Namun Mark tidak menyebutkan kapan Smartphone ini dirilis di Inggris.
Sumber: The Verge
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.