Alcatel Pixi 3, Smartphone dengan pilihan 3 sistem operasi |
Teknoworld - Sebuah smartphone dengan satu atau dua sistem operasi sudah pernah kita dengar. Namun, apa yang dihadirkan oleh Alcatel, produsen ponsel asal Perancis, berbeda dengan pabrikan lainnya, yaitu membuat smartphone dengan tiga sistem operasi.
Smartphone tersebut adalah Pixi 3 yang hadir dengan pilihan sistem operasi Android, Windows Phone, dan Firefox OS yang bisa dipilih, jadi Pixi 3 hadir bukan dengan 3 OS sekaligus dalam satu smartphone. Pada Pixi dan Pixi 2 sebelumnya, Alcatel hanya membenamkan sistem operasi Android saja.
Pixi 3 hadir dengan pilihan ukuran layar yang cukup banyak yaitu 3.5 inch, 4 inch, 4.5 inch, dan 5 inch. Dari keempatnya, hanya versi 3.5 inch saja yang tidak dilengkapi koneksi internet LTE dan hanya sebatas 3G saja, sedangkan yang lainnya sudah memilikinya.
Dari gambar diatas, terlihat Pixi 3 mempunyai pilihan warna-warna cerah yaitu pink, kuning, cyan, putih, hitam, hijau, orange, dan merah.
Alcatel sendiri masih menutup rapat-rapat informasi spesifikasinya. Namun pada pameran CES 2015 di yang dimulai tanggal 6 Januari mendatang, Alcatel berencana untuk meluncurkannya.
Sumber: GSMArena
No comments:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.