![]() |
Gambar yang diduga merupakan tablet Windows RT dari Nokia (Foto: The Verge, Digiwo) |
Teknoworld - Setelah
sebelumnya digosipkan Nokia memberi codename Vanquish pada tablet
Windows RT buatannya, kini Nokia kembali dikabarkan akan menggunakan nama
Sirius pada tablet Windows RT dari Nokia.
Salah satu sumber yang mengetahui
rencana Nokia ini mengatakan kepada The Verge bahwa Tablet
dari Nokia akan menggunakan nama Sirius dan memiliki desain yang lebih tipis
dan ringan dibandingkan iPad dari Apple. Tablet Nokia ini akan memiliki berat 1
pon atau sektar 453 gram.
Folow Twitter Teknoworld: @Teknoworld_ dan Like Facebook: facebook.com/Teknoworldsite
Bocoran desain tablet Nokia sendiri juga sudah bocor yang
desainnya mirip dengan seri Lumia, smartphone Windows Phone dari Nokia. Selain
itu tablet ini juga akan memiliki berbagai pilihan warna cerah seperti halnya
Nokia Lumia
Menurut sumber tersebut, Nokia akan menggunakan kamera beresolusi 6MP dibagian belakang dan 2MP untuk bagian depan, layar 10.1 Inch Full HD (1920 x 1080) yang dapat dilihat dengan jelas diluar ruangan.
Selain itu Nokia juga akan membekali tablet ini dengan prosesor Quad-core dari Snapdragon 800 dan RAM 2GB. Untuk baterainya tablet ini dapat tahan hingga 10 jam dan untuk koneksinya Nokia akan menghadirkan LTE, micro HDMI, micro USB. Tak ketinggalan, tablet ini juga mendukung microSD Slot yang dapat menampung hingga 32GB.
Menurut sumber tersebut, Untuk aksesorisnya Nokia juga menghadirkan keyboard yang sudah dilengkapi dengan baterai tambahan dan aksesoris lainnya akan dihadirkan pada peluncuran tablet Nokia ini yang menurut sumber tersebut akan diluncurkan pada 26 September di New York, Amerika Serikat.
Untuk harga, Tablet Windows RT Nokia ini akan dijual dengan harga yang hampir sama dengan iPad dari Apple.
0 komentar:
Post a Comment
Peraturan Komentar:
1. Dilarang mengucapkan kata-kata kasar.
2. Dilarang mengucapkan kata-kata yang berbau Pornografi dan SARA.
3. Dilarang saling menghina user/pengguna yang berkomentar.
4. Diharapkan tidak berkomentar diluar topik atau Out Of Topic (OOT).
5. Dilarang keras melakukan promosi barang ataupun jasa. Teknoworld bukanlah Forum Jual Beli.
6. Dilarang menulis "LINK HIDUP" pada komentar.
6. Bila masih ada yang melanggar, maka komentar akan DIHAPUS
Teknoworld berhak untuk meninjau komentar yang masuk. Jika dinilai tidak layak dan tidak pantas, maka komentar akan DIHAPUS. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Kunjungi Teknoworld untuk mendapatkan update seputar berita teknologi.