Ilustrasi Windows Phone |
Teknoworld - Dalam mengumumkan Smartphone Windows Phone terbaru Nokia, Lumia 928, Microsoft juga mengumumkan jumlah aplikasi yang tersedia di toko aplikasi Windows Phone Store.
Dikabarkan oleh The Verge, Jumlah aplikasi di Windows Phone Store saat ini berjumlah 145.000 Aplikasi dan Games. Jumlah ini hanya naik sedikit dari pengumuman Microsoft pada Oktober yang menyebutkan sudah tersdia 120.000 Aplikasi.
Jumlah ini juga lebih lambat pertumbuhannya jika dibandingkan dengan pertumbuhan aplikasi Windows Phone pada semester pertama 2012 yang naik 2x lipat.
Microsoft juga telah mendapatkan aplikasi dari developer terkenal pada 2013 ini dan merubah desain tampilan aplikasi seperti pada aplikasi YouTube, Hulu dan Foursquare yang baru-baru ini dirubah tampilannya.
Sayangnya, Micosoft masih tertinggal untuk urusan perilisan aplikasi karena pengembang lebih menginginkan aplikasinya tersebut hadir telebih dahulu pada iOS dan Android.
Seperti Aplikasi editor foto Instagram yang belum hadir di Windows Phone. Bahkan Nokia juga sampai-sampai membuat sebuah kampanye #2InstaWithLove untuk mengupayakan Facebook membuat aplikasi Instagram di Windows Phone.
Namun setidaknya, Windows Phone Store memiliki jumlah aplikasi yang lebih banyak dibandingkan rival terdekatnya, BlackBerry yang kini baru memiliki 100.000 Aplikasi untuk OS BlackBerry 10.
Sumber: The Verge
Follow Twitter: @Teknoworld_ dan Fanspage Facebook: facebook.com/Teknoworldsite
udah banyak banget ternyata
ReplyDelete@ari nurcahya: Ya, sudah cukup banyak namun memang belum sebanyak Android apalagi iOS.
ReplyDelete