Teknoworld - Google kembali mengumumkan penutupan beberapa layanannya. Total keseluruhan yang akan ditutup oleh Google berjumlah 5 Layanan dan salah satunya adalah iGoogle dan Google Talk.
Diwartakan Business Today, Rabu (4/7/2012), iGoogle adalah layanan layanan personalisasi homepage. Selain itu layanan lain yang dipangkas adalah Google Video, Google Mini, Google Talk Chatback dan Symbian Search App.
Raksasa internet ini akan menghapus layanan iGoogle pada 1 November 2013. Ini memberikan waktu sekira 16 bulan bagi para pengguna yang ingin mengatur atau memindahkan datanya.
Sedangkan untuk Google Video yang telah menghentikan unggahan video sejak Mei 2009, sisa konten yang ada di dalamnya akan dipindahkan ke YouTube. Pengguna perlu menghapus atau mengunduh kontennya sebelum 20 Agustus.
Dalam blognya, Google mengatakan bahwa melalui kehadiran web dan aplikasi mobile hari ini, kebutuhan terhadap iGoogle makin berkurang seiring waktu. "Menutup sebuah produk selalu merupakan pilihan sulit, tapi kami telah benar-benar mempertimbangkan keputusan dan akibatnya pada pengguna kami," ujarnya.
"Memperlancar layanan membuat kami lebih mudah memfokuskan diri untuk menciptakan teknologi yang indah dan memudahkan hidup orang," imbuhnya.
Terima kasih sobat. Info yang sangat bermanfaat. BTW, sy punya template yang mungkin menarik bagi blog ini yaitu template Mirip Techcruch, previewnya bisa dilihat di fileprofessional2.blogspot.com dan bisa di download di trick colections terima kasih
ReplyDelete@File Professional: Oke deh atas info templatenya. Mungkin kalau sudah bosan saya ganti.
ReplyDeletemas..gimana caranya bikin tombol share ke fb, twit, dll?
ReplyDelete@Juuliandika: Yang dibagian mana ya? karena ada 2, kalau untuk yang diatas itu dari Addthis (Sudah Include didalam template) sedangkan untuk yang ada dibawah postingan itu bawaan dari blogger, namun untuk yang dibawah post sudah tidak bisa digunakan lagi.
ReplyDelete